Analisis Framing Ruangojol.com untuk Mengetahui Strategi Menarik Minat Viewer

Indonesia

Authors

  • Thabita Carolina Universitas Tulang Bawang Lampung
  • Susanti Sundari Universitas Tulang Bawang Lampung
  • Nicko Akbar Universitas Tulang Bawang Lampung

DOI:

https://doi.org/10.47995/jik.v6i1.183

Keywords:

Blog, framing, ruangojol.com, strategi, viewer

Abstract

Penelitian ini mengenai ruangojol.com yang merupakan situs blog yang berisi konten-konten tentang ojek online, kurir, e-wallet, otomotif, dan investasi. Dari perkembangannya, jumlah viewer terus bertambah dan trend statistiknya dapat dikatakan stabil dengan jumlah sepuluh ribu sampai lima belas ribu viewer perharinya. Untuk mengetahui strategi apa yang dipakai oleh ruangojol.com dalam menarik minat viewer dan mempertahankannya, menjadi tujuan studi ini dilakukan. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan analisis framing Zhongdan Pan dan Gerald M. Kosicki (1993) dalam menganalisis lebih jauh mengenai tata visual, pesan dan jenis konten apa saja, dan faktor-faktor yang menarik minat viewer dari blog
ruangojol.com. Hasil dari penelitian diketahui bahwa tata visual pada blog ruangojol.com memiliki tampilan sederhana, warna tidak mencolok dan menu navigasi yang mudah dipahami, metode yang digunakan berpengaruh dalam perkembangan blog ini dalam menambah viewer yaitu Paid Traffic, forum grup sosial media Facebook, dan Search Engine Optimization (SEO),
dan faktor-faktor yang menarik minat viewer ruangojol.com didapatkan dari penulisan artikel yang bagus dan bermanfaat; gaya bahasa penulisan yang santai dan mudah dipahami; tampilan blog yang responsif, sederhana, ada menu navigasi, dapat diakses melalui handphone; dan didukung oleh kelengkapan gambar atau ilustrasi sebagai strategi menarik minat viewer terhadap blog ruangojol.com.

Downloads

Published

2024-02-22